20 November 2016

MUI BILANG AKSI SUDAH TIDAK PERLU LAGI, KALAU TIDAK MENGIKUTI LALU SIAPA PEMIMPINMU ?

halo semuanya, lama tidak menulis jadinya agak kaku bahasanya, hehehe
bagaimana kabar kawan2 sekalian diluar sana, semoga sehat dan tetap dengan nalar dan akal sehatnya ya. kali ini saya mau membahas sedikit tentang anjuran MUI tentang aksi susulan setelah 4 November 2016 kemarin.
Jakarta – Majelis Ulama Indonesia (MUI) menegaskan sudash seharusnya publik tidak perlu turun ke lapangan lagi untuk melakukan aksi unjuk rasa susulan paska demo 4 November didepan Istana Negara beberapa waktu lalu.
Pasalnya, menurut Ketua MUI, Ma’ruf Amin menilai hal ini lantaran proses hukum terhadap Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sudah bergulir di Bareskrim Mabes Polri.
“Setelah memberikan pendapat keagamaan dan menyerahkan prosesnya kepada penegak hukum, bagi MUI sudah selesai,” tegas dia, Minggu (13/11/2016).
Lebih lanjut, Ma’ruf Amin kembali menekankan agar tidak perlu lagi adanya demo susulan tersebut yang rencana digaung-gaungkan pada 25 November nanti.
“Jadi tinggal proses-proses hukum saja. sebenarnya MUI merasa tidak perlu adanya demo itu,” kata Maruf.
Diketahui, akan ada rencana demo besar-besaran lanjutan yang akan digelar pada tanggal 25 November nanti. Tujuan yang disampaikannya pun masih sama, yakni mendesak agar Gubernur DKI Jakarta non-aktif, Ahok dipenjara karena dugaan penistaan agama.
menurut saya pribadi, segala yang diminta pada saat aksi kemarin sudah dipenuhi dan pemerintah sebagaimana imam dari rakyatnya sudah memenuhi semua kewajibannya. jadi menurut saya pribadi ada baiknya jika kemudian hari kita semua menenangkan diri terlebih dulu melihat tindak lanjut para pihak yang berwajib dan berwenang.
menurut saya pribadi juga, kinerja kepolisian dan seluruh pihak yang terkait perlu diapresiasi juga lho. ingat, saat menjelang aksi kemarin, para peserta aksi mungkin tidak tidur selama 2 hari terhitung sejak kedatangan malam hari sebelum aksi berlangsung. namun semua aparat yang ada di lokasi sudah bersiaga sejak beberapa hari sebelumnya, jauh dari keluarga. Itu sungguhlah bukan perkara yang mudah pastinya.
pastinya tetap pesan dari saya, untuk menghargai seluruh usaha aksi kemarin menuntut keadilan serta seluruh aparat yang berusaha ekstra untuk membuat kondisi kondisif, marilah kita semua tidak acuh, mulai peduli dengan memberikan seluruh hak suara kita pada pilkada besok, supaya kita semua tidak lagi protes namun memberi dukungan penuh kepada pemerintah sah terpilih berikutnya, jika salah di ingatkan, jika benar di dukung sebaik-baiknya.
--- pemimpin yang baik lahir dari rakyat yang baik pula, begitu pula sebaliknya ---


... ini katanya bapak ketua MUI kita, yuk mari kita dukung bersama ...